Jumpa Athletic Bilbao, Enrique Kenang Insiden Neymar

Jumpa Athletic Bilbao, Enrique Kenang Insiden Neymar
Neymar (c) AFP
- Jelang duel kontra Athletic Bilbao pada pekan ke-20 La Liga, pelatih , Luis Enrique mengenang insiden yang terjadi pada laga di final Copa del Rey pada musim lalu.


Saat itu, pada menit-menit akhir pertandingan Neymar melakukan sebuah trik dengan melewatkan bola di atas kepala pemain Bilbao, Unai Bustinza. Sontak hal tersebut membuat pemain Bilbao kesal terhadap Neymar. Mereka menilai Neymar tidak memiliki rasa hormat pada pemain lain.


Berkebalikan dengan sikap pemain Bilbao, Enrique baru-baru ini memberikan pembelaan kepada Neymar.


"Saya akan memberikan saran bahwa Neymar harus terus menikmati sepak bola," kata Enrique terkait insiden tersebut.


"Dia tidak melakukan apa-apa yang menyinggung, itu cara dia bermain dan orang-orang tidak bisa lagi menggunakan chip atau nutmegg Neymar sebagai alasan."


"Tidak ada rasa tidak hormat. Jika ada lawan yang tidak memahami bahwa kemudian ada seorang wasit yang dapat mengirim dia pergi," tukasnya. [initial]

 (soc/asa)