Juliano Belletti: Transfer Neymar ke MU Bukan Tidak Mungkin

Juliano Belletti: Transfer Neymar ke MU Bukan Tidak Mungkin
Neymar (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Barcelona, Juliano Belletti, mengungkapkan bahwa Neymar merasa bahagia tinggal di Camp Nou. Sedikit kemungkinan bagi pemain Brasil tersebut bergabung dengan Manchester United. Namun demikian, Belletti tetap menyebut bahwa kemungkinan transfer itu masih tetap ada.

Neymar mulai dikaitkan dengan United sejak akhir pekan kemarin. MU dikatakan siap memecahkan transfer termahal dunia untuk memboyong kapten Brasil tersebut ke Old Trafford. Itulah yang mungkin akan menggoda pemain untuk datang.

"Menurut saya tidak demikian. Neymar bahagia di Barcelona. Ia telah beradaptasi dengan Barca demikian juga dengan keluarganya," ucap Belletti pada Omnisport.

"Namun, dalam sepakbola memang tak ada yang tidak mungkin," lanjutnya.

Peran Neymar musim lalu untuk mengantarkan Blaugrana meraih Treble Winner sangat besar. Kolaborasinya dengan Luis Suarez dan Lionel Messi, menjadikan lini serang Barca paling subur di dunia. [initial]
 (oms/shd)