
Bola.net - Rumor mengenai kepindahan Lionel Messi tidak membuat presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, khawatir. Ia percaya bahwa bintang berkebangsaan Argentina tersebut akan menutup karirnya di Camp Nou.
Dalam beberapa bulan terakhir, Messi kerap menyampaikan opininya terhadap manajemen klub. Tidak jarang opini-opini tersebut berbau kritikan. Sehingga, muncul dugaan bahwa Messi tidak senang dengan manajemen klub yang sekarang.
Dugaan tersebut semakin diperkuat oleh laporan yang mengatakan bahwa Messi menolak tawaran kontrak baru. Saat ini, kontrak pemain berusia 33 tahun tersebut hanya berlaku sampai akhir musim depan.
Advertisement
Dengan begitu, Barcelona terancam kehilangan Messi musim depan. Atau bahkan pada musim ini, jika klub menginginkan keuntungan dari hasil penjualannya. Apapun itu, masa depan Messi di Barcelona sedang diragukan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Messi Ingin Menutup Karir di Barcelona
Kendati demikian, Bartomeu tidak menunjukkan adanya raut kekhawatiran dalam perkataannya. Ia percaya bahwa Messi akan membubuhkan tanda tangannya di kontrak baru dalam waktu dekat.
"Kami sudah berbicara, kami sedang berbincang, dan kami akan terus berbicara dengan Messi," tutur Bartomeu waktu bertemu dengan TV3.
"Dia ingin menyelesaikan karirnya di sini, kami pastinya akan memperbaharui kontraknya, saya tak ragu bahwa dia bakalan bertahan di sini," lanjutnya.
Bisa Bermain Sampai 2025
Meskipun performa Barcelona sedang naik dan turun pada musim ini, tidak demikian dengan Messi. Pemain jebolan La Masia tersebut sudah mengantongi lebih dari 20 gol dan 20 assist di La Liga.
Messi menjadi pemain pertama yang mampu membukukan torehan tersebut di pentas La Liga. Performamya tak kunjung menurun meskipun usianya sudah berkepala tiga.
Mantan pemain Barcelona, Luis Garcia, bahkan sampai yakin kalau Messi bisa bermain sampai tahun 2025 mendatang. "Dia sedang beradaptasi, dia tidak menghabiskan banyak waktu di depan karena tahu bahwa itu sulit," ucapnya.
"Dia mengadaptasikan permainannya dengan apa yang tim butuhkan di setiap pertandingan. Saya bisa melihatnya bermain sampai tahun 2025, mudah!" pungkasnya.
(Goal International)
Baca Juga:
- 'Cepat atau Lambat, Xavi akan Menjadi Pelatih Barcelona'
- Lionel Messi Sedang Kelelahan, Barcelona Bisa Apa?
- 3 Eksperimen Formasi Barcelona, Bukti Setien Sudah Berusaha?
- Barcelona Pastikan Antoine Griezmann Cedera Otot, Absen Hingga Akhir Musim?
- Tidak Melulu Barcelona dan Real Madrid, Ini 5 Akhir La Liga yang Menegangkan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 12 Juli 2020 14:33
-
Open Play 12 Juli 2020 11:29
-
Liga Spanyol 12 Juli 2020 10:36
Tentang Kans Barcelona Juara La Liga, Setien: Kami Sudah Berusaha
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 15:35
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 20 Maret 2025 15:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 15:16
-
Otomotif 20 Maret 2025 15:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 15:01
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...