Jordi Alba: Barca dan Madrid Selalu Dukung Timnas

Jordi Alba: Barca dan Madrid Selalu Dukung Timnas
ALba sebut kontribusi Madrid dan Barca. (c) AFP
Bola.net - Bek kiri baru Barcelona FC Jordi Alba berbicara banyak hal kepada para jurnalis. Alba memang tak banyak memiliki waktu bersama klub di musim panas ini. Ia selalu disibukkan dengan membela timnas Spanyol.

Alba adalah anggota timnas Spanyol yang kembali menjadi raja Eropa di gelaran Euro 2012. Setelah Euro usai, Alba menjadi bagian La Rojita yang gagal total di Olimpiade London.

KIni, Spanyol telah menjadwalkan pertandingan internasional. Masalah muncul ketika banyak pemain Barcelona yang tak dipanggil oleh Vicente Del Bosque. Alba mengaku menyerahkan semuanya kepada sang pelatih.

"Saya belum bicara dengan Del Bosque. Namun pemilihan pemain murni keputusannya. Tapi sejauh ini semua orang sudah tahu bahwa para pemain Real Madrid dan Barcelona selalu memberikan yang terbaik untuk timnas Spanyol," ucap Alba.

Alba juga menyatakan kesiapannya dalam menyambut pertandingan El Clasico pertamanya. Alba sadar akan tekanan besar yang menyelimuti setiap laga El Clasico. Namun dia memastikan bahwa mentalnya tak akan terpengaruh oleh perang urat syaraf yang ada. (mrc/hsw)