Jese Tak Menyesal Tinggalkan Real Madrid

Jese Tak Menyesal Tinggalkan Real Madrid
Jese Rodriguez (c) AFP
- Jese Rodriguez berkeras bahwa ia tidak menyesali keputusannya pergi dari Real Madrid di musim panas, namun ia mengakui bahwa itu merupakan keputusan yang sulit.


Pemain Spanyol, yang merupakan pemain didikan akademi klub, pergi dari tim La Liga untuk bergabung dengan di bursa musim panas, usai sulit mendapat jatah starter reguler di Bernabeu.


Pemain berusia 23 tahun memang belum mencetak gol untuk klub barunya, namun ia percaya diri bisa menemukan kemampuan terbaiknya di Prancis.


"Itu adalah keputusan yang sulit, karena saya sudah menghabiskan 10 tahun di Madrid. Saya tidak melihat kepergian saya sebagai kegagalan, namun justru sebagai kesempatan untuk menunjukkan pemain seperti apa saya. Saya datang ke sini untuk memenangkan trofi dan juga membuktikan kemampuan saya," tutur Jese pada Le Parisien.


PSG akan menghadapi Arsenal di fase grup Liga Champions pekan ini. [initial]



 (lep/rer)