Jese Rodriguez Resmi Balik ke La Liga

Jese Rodriguez Resmi Balik ke La Liga
Jese Rodriguez (c) AFP

Bola.net - - Petualangan Jese Rodriguez di pentas Ligue 1 bersama dengan PSG rupanya tidak berlangsung dengan lama. Ia baru saja diumumkan oleh klub La Liga, Las Palmas sebagai penggawa baru mereka hingga akhir musim 2016/17.

Jese bergabung dengan PSG pada bulan July 2016 yang lalu. Saat itu, PSG harus mengeluarkan dana hingga 25 juta euro untuk bisa menebusnya dari Real Madrid. Hanya saja, pemain berusia 23 tahun ini gagal menampilkan aksi terbaiknya di Prancis.

Kini, Jese resmi balik ke La Liga dan akan membela Las Palmas dengan status pemain pinjaman.

"Pemain depan Jese Rodriguez akan bermain dengan status pemain pinjaman di UD Las Palmas hingga 30 Juni 2017. Keinginan Jese untuk bisa bermain dengan jersey kuning telah membantu merampungkan kesepakatan dengan PSG," tulis Las Palmas di laman resmi klub.

Selama membela PSG, penampilan Jese memang tidak begitu impresif. Secara keseluruhan, ia hanya tampil pada 15 pertandingan di semua kompetisi. 12 pertandingan di antaranya dimulai sebagai pengganti.

Jebolan akademi Real Madrid ini hanya mencetak dua gol untuk Les Parisien.