Jemez: Ronaldo dan Messi Takkan Ikut-ikut ke Tiongkok

Jemez: Ronaldo dan Messi Takkan Ikut-ikut ke Tiongkok
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi (c) FIFA
- Meskipun Tiongkok kini memiliki kekuatan finansial yang luar biasa, bintang dunia selevel Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo takkan pernah terpikir untuk melanjutkan karir mereka di sana.


Hal tersebut merupakan klaim dari bos Rayo Vallecano, Paco Jemez, menanggapi transfer gila-gilaan yang dilakukan oleh klub Tiongkok belakangan ini.


Setelah membeli beberapa bintang seperti Ramires, Fredy Guarin, dan Jackson Martinez, klub Negeri Tirai Bambu kembali membuat geger pekan lalu dengan membeli Alex Teixeira, pemain yang sebelumnya masuk radar Liverpool.


Namun bagi Jemez, kekuatan uang tidak akan pernah menggoda pemain seperti Messi dan CR7.


"Sepakbola Tiongkok memang tengah menjadi satu kekuatan baru, namun mereka bukan yang terdepan. Jadi saya kira mustahil untuk pemain seperti Cristiano Ronaldo atau Leo Messi untuk pergi ke Tiongkok, karena pemain seperti mereka masih mencari hal lain seperti gelar juara dan prestise," tutur Jemez pada EFE.


Sebuah klub misterius asal Tiongkok belum lama ini bahkan dikabarkan siap membela Oscar dan Loic Remy dari Chelsea. [initial]


 (efe/rer)