Jejak Prestasi Valencia di Supercopa de Espana

Jejak Prestasi Valencia di Supercopa de Espana
Valencia, juara Copa Del Rey 2018/19 (c) AP Photo

Bola.net - Valencia memburu titel Supercopa de Espana kedua dalam sejarah mereka. Untuk itu, Los Che harus terlebih dahulu melalui ujian pertamanya. Lawan pertama mereka adalah Real Madrid di semifinal.

Semifinal pertama Supercopa de Espana 2019/20 mempertemukan Valencia dan Real Madrid, Kamis (9/1/2020). Pertandingan ini akan digelar di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.

Sebelum ini, Valencia baru pernah tampil di empat edisi Supercopa. Dari empat edisi itu, mereka tiga kali jadi runner-up dan hanya sekali keluar sebagai juara.

1 dari 2 halaman

Juara Supercopa 1999

Valencia adalah juara Supercopa edisi 1999. Waktu itu, Valencia besutan Hector Cuper jadi juara usai mengalahkan Barcelona racikan Louis van Gaal lewat partai dua leg dengan agregat 4-3.

Pada leg pertama di Mestalla, Valencia menang 1-0 lewat gol tunggal Claudio Lopez. Pada leg kedua di Camp Nou, gol-gol David Albelda, Juan Sanchez Moreno, serta Javier Farinos memberi Valencia hasil imbang 3-3 untuk keluar sebagai juara.

2 dari 2 halaman

3 Kali Runner-up

Setelah itu, Valencia tampil tiga kali lagi di Supercopa, yakni pada tahun 2002, 2004, dan 2008. Namun, Valencia selalu jadi runner-up.

Di edisi 2002, Valencia kalah agregat 0-4 (0-3 tandang, 0-1 kandang) melawan Deportivo La Coruna. Di edisi 2004, Valencia kalah agregat 2-3 (1-0 tandang, 1-3 kandang) melawan Real Zaragoza.

Terakhir, di edisi 2008, Valencia kalah agregat 5-6 (3-2 kandang, 2-4 tandang) melawan Real Madrid.

Edisi tahun ini memakai format baru, diikuti empat tim. Valencia, yang merupakan juara Copa del Rey musim lalu, merupakan salah satunya, dan lawan pertama mereka adalah Madrid.

Valencia akan menghadapi Madrid di semifinal. Pemenangnya akan bertemu Barcelona atau Atletico Madrid di final.

Menurut Bolaneters, sanggupkah Valencia lolos ke final dan selangkah lebih dekat menuju titel kedua mereka? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.