
Bola.net - Bek Barcelona, Samuel Umtiti nampaknya akan meninggalkan Camp Nou di bulan Januari nanti. Sang bek diberitakan akan bergabung dengan salah satu klub EPL di musim dingin nanti.
Umtiti pertama kali bergabung dengan Barcelona pada tahun 2016. Sejak saat itu ia menjadi pilihan utama di lini pertahanan El Blaugrana untuk menjadi tandem Gerard Pique.
Namun sejak musim lalu, jam bermain Umtiti mulai menurun. Cedera berkepanjangan membuatnya tersisih dari skuat Barcelona dan posisinya direbut oleh Clement Lenglet.
Advertisement
Sportsmole mengklaim bahwa Umtiti merasa bahwa ia sudah tidak memiliki masa depan di Barcelona. Untuk itu ia akan pindah ke Inggris untuk memulai lembaran baru dalam karirnya.
Klub mana yang akan diperkuat oleh Umtiti? Baca informasinya di bawah ini.
Raksasa Inggris
Menurut laporan tersebut, Umtiti akan bergabung dengan juara bertahan Premier League, Manchester City.
Manchester City saat ini tengah mengalami krisis bek tengah. Mereka harus kehilangan Aymeric Laporte hingga akhir musim nanti setelah sang bek mengalami cedera yang parah.
Untuk itu Pep Guardiola membutuhkan tambahan amunisi di lini pertahanan mereka, sehingga Umtiti dinilai bakal menjadi tambahan yang bagus untuk skaut mereka.
Mulai Negosiasi
Menurut laporan tersebut, manajemen City sudah mengirimkan perwakilan mereka ke Barcelona untuk menegosiasi transfer Umtiti.
Pihak Barcelona sendiri tidak keberatan berpisah dengan bek Timnas Prancis itu. Pelatih mereka, Ernesto Valverde menilai sang pemain sudah tidak dibutuhkan oleh timnya lagi.
Untuk itu City berharap negosiasi ini berjalan lancar sehingga mereka bisa memboyong sang bek begitu bursa transfer dibuka.
Harga Mahal
Manchester City harus siap membayar cukup mahal untuk mengamankan tanda tangan Umtiti.
Sang bek masih terikat kontrak hingga tahun 2023 mendatang dan ia baru bisa direkrut di angka 60 juta Euro.
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 16 Oktober 2019 21:50
-
Liga Inggris 16 Oktober 2019 17:15
Tak Seperti di Era Benitez, Kuyt Optimis Liverpool Era klopp Akan Juara Liga
-
Liga Inggris 15 Oktober 2019 22:52
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...