James: Saya Ingin di Madrid Selama Bertahun-tahun

James: Saya Ingin di Madrid Selama Bertahun-tahun
James Rodriguez. (c) AFP
Bola.net - James Rodriguez rupanya tak ingin hanya sekedar numpang lewat saja di Real Madrid. Ia berharap bisa terus bermain bersama Los Blancos untuk jangka waktu yang lama.

Pemain asal Kolombia itu baru saja mengantarkan Madrid meraih juara Piala Dunia Antar Klub 2014 di Maroko. Di partai final mereka mengalahkan wakil Amerika Selatan San Lorenzo dengan skor 2-0. Pada pertandingan tersebut Rodriguez bermain selama 90 menit penuh.

"Secara fisik saya baik. 13 hari ini saya menjaga kesehatan dengan baik dan itu telah terbukti. Saya ingin bertahan dan membela klub ini selama bertahun-tahun," ungkap Rodriguez di situs resmi klub.

Pemain berusia 23 tahun itu bergabung ke Santiago Bernabeu setelah ditransfer dari AS Monaco di awal musim ini. Sampai sejauh ini Rodriguez sudah mengemas sembilan gol dari 25 penampilan bersama Madrid di semua ajang kompetisi.[initial]

 (rmfc/ada)