James Rodriguez Dikritik Legenda Kolombia

James Rodriguez Dikritik Legenda Kolombia
James Rodriguez (c) AFP
Bola.net - Pemain Real Madrid, James Rodriguez, belum lama ini mendapat kritik dari legenda Kolombia, Carlos Valderrama, terkait penampilannya bersama tim nasional di Copa America 2015.

Valderrama mengaku ia tidak setuju dengan pendapat Maturana, legenda Los Cafeteros lain, yang mengatakan bahwa sebagai kapten James harus aktif memberikan instruksi pada rekannya di lapangan hijau. Namun ia mengakui bahwa eks Monaco tersebut masih belum terlalu aktif dalam memimpin rekan-rekannya.

"Ada banyak gaya dan cara memimpin sebuah tim. Contoh saja Fredy Rincon. Ia tidak banyak berbicara namun ia mendapat rasa hormat dari para pemain. Mengapa? Karena gaya main yang ia usung membuat semua orang bisa terlibat di dalamnya," tutur Valderrama pada AS.

"Itulah yang harus dilakukan James. Kita tidak butuh James untuk bicara atau berteriak, namun ia harus bisa memancing teman-temannya bermain dengan baik dan itu tidak terjadi di Copa America." pungkasnya. [initial]

 (as/rer)