James: Bintang Madrid Siap Menyingkir demi Bale

James: Bintang Madrid Siap Menyingkir demi Bale
James Rodriguez. (c) AFP
Bola.net - Bintang Real Madrid, James Rodriguez, membantah adanya ketegangan yang melanda skuat tim, terkait pulihnya winger Gareth Bale dari cedera.

Pemain asal Wales itu membuat penampilan perdana untuk Los Blancos kala masuk menggantikan James, saat tim menang 1-0 atas Liverpool kemarin. Sebelumnya, ia harus absen di tiga laga usai mengalami masalah di lututnya

"Kami sudah bermain dengan baik di beberapa pertandingan terakhir - itu berarti tujuh atau delapan penampilan kelas dunia secara beruntun, di mana kami mencetak banyak gol," tutur James pada The Daily Mail.

"Tidak ada yang marah (menyingkir demi Bale). Ia adalah pemain yang hebat dan ia harus bermain, ia selalu bermain dengan baik. Kami harus siap dan terbuka terhadap semua kemungkinan yang ada," pungkasnya. [initial]

 (tdm/rer)