James Bantah Konflik Benitez & Ramos

James Bantah Konflik Benitez & Ramos
James Rodriguez (c) AFP
Bola.net - Gelandang Real Madrid, James Rodriguez, membantah kabar yang mengatakan Sergio Ramos tengah berseteru dengan manajer Rafael Benitez.

Pelatih Madrid secara terbuka mengkritik Ramos usai membuat pelanggaran yang mengakibatkan penalti di laga yang berakhir imbang 1-1 melawan Atletico Madrid pekan lalu.

James lantas mengklaim tak ada perseteruan antaran kedua sosok tersebut.

"Saya tidak tahu apa yang terjadi antara Ramos dan Benitez," tutur James pada Marca.

"Saya hanya bisa mengatakan ada atmosfer yang bagus di klub." [initial]

 (mar/rer)