Jalani Debut La Liga, Kroos Mengaku Nyaman

Jalani Debut La Liga, Kroos Mengaku Nyaman
Toni Kroos. (c) AFP
Bola.net - Real Madrid mungkin sedikit mengalami kesulitan di laga perdana mereka di La Liga musim ini, namun Toni Kroos mengaku dirinya merasa amat nyaman usai tim menang 2-0 atas Cordoba (26/8).

Pemain asal Jerman itu bergabung dengan Madrid usai sebelumnya memperkuat Bayern Munich. Kabarnya ia resmi menjadi milik Los Blancos usai klub sepakat untuk membayar 25 juta euro demi mendapatkan jasanya.

"Saya merasa amat nyaman di lapangan. Kemenangan ini amt penting. Pertandingan pertama di liga selalu sulit dan kami pada akhirnya mampu menang," tutur Kroos pada reporter.

"Kami sudah menjalani beberapa pertandingan yang intens. Sekarang, kami punya satu pekan untuk bersiap menghadapi laga berikutnya. Kunjungan ke Real Sociedad akan sulit namun kami akan berusaha keras untuk mendapat kemenangan di Anoeta," pungkasnya. [initial]

  (gl/rer)