Jadwal Siaran Langsung Semifinal Copa del Rey di RCTI

Jadwal Siaran Langsung Semifinal Copa del Rey di RCTI
Jadwal Siaran Langsung Semifinal Copa del Rey di RCTI (c) AP Photo

Bola.net - Copa del Rey 2022/2023 kini memasuki babak semifinal. Ada dua pertandingan Copa del Rey yang akan digelar pekan ini, siaran langsung di RCTI dan live streaming di RCTI+.

Laga pertama adalah Osasuna vs Athletic Bilbao. Kedua tim jelas tengah mencari sedikit celah untuk mewujudkan ambisi meraih trofi di musim ini.

Laga kedua adalah duel Real Madrid vs Barcelona. Dua tim favorit juara sudah harus bentrok di semifinal. Siapakah yang akan melenggang ke final?

Simak jadwal lengkapnya di bawah ini.

1 dari 5 halaman

Osasuna vs Athletic Bilbao

Osasuna vs Athletic Bilbao

Athletic Bilbao (c) AP Photo

Osasuna menghadapi Athletic Bilbao di El Sadar pada laga leg pertama semifinal Copa del Rey 2022/2023. Pertandingan Osasuna vs Bilbao ini live Kamis, 2 Maret 2023, jam 03:00 dini hari WIB.

Osasuna sukses meraih kemenangan dengan skor 1-0. Gol tunggal Osasuna dicetak oleh pemain mereka asal Maroko, Abde Ezzalzouli.

Kemenangan ini jelas menjadi modal penting bagi Osasuna untuk menjalani leg kedua di kandang Bilbao bulan depan.

2 dari 5 halaman

Real Madrid vs Barcelona

Real Madrid vs Barcelona

Duel yang terjadi antara gelandang Barcelona, Sergio Busquets dengan penyerang sayap Real Madrid, Vinicius Junior pada final Supercopa de Espana 2023, Senin (16/1/2023) WIB. (c) AP Photo/Hussein Mall

Real Madrid akan menjamu Barcelona di Santiago Bernabeu pada leg pertama semifinal Copa del Rey 2022/2023. Pertandingan antara Real Madrid vs Barcelona ini akan live Jumat, 3 Maret 2023, jam 03:00 WIB.

Madrid dan Barcelona sudah bertarung dua kali di ajang resmi musim ini. Dalam dua partai El Clasico itu, Madrid dan Barcelona masing-masing meraih satu kemenangan. Skornya pun identik, yakni sama-sama 3-1.

Di La Liga akhir pekan kemarin, setelah sebelumnya meremukkan Liverpool 5-2 di Liga Champions, pasukan Carlo Ancelotti gagal mengalahkan sang rival sekota Atletico Madrid. Gol Alvaro Rodriguez cuma bisa memberi mereka hasil seri 1-1.

Sementara itu, Barcelona mendapatkan dua pukulan beruntun yang menyakitkan. Setelah disingkirkan Manchester United di play-off babak gugur Liga Europa, anak-anak asuh Xavi dipecundangi tuan rumah Almeria 0-1 di La Liga.

3 dari 5 halaman

Jadwal Leg Pertama Semifinal Copa del Rey

Jadwal Leg Pertama Semifinal Copa del Rey

Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois (c) AP Photo/Manu Fernandez

Kamis, 2 Maret 2023

03:00 WIB - Osasuna 1-0 Athletic Bilbao - RCTI, RCTI+

Jumat, 3 Maret 2023

03:00 WIB - Real Madrid vs Barcelona - RCTI, RCTI+

4 dari 5 halaman

Jadwal Leg Kedua Semifinal Copa del Rey

Jadwal Leg Kedua Semifinal Copa del Rey

Striker Barcelona Robert Lewandowski. (c) AP Photo/Joan Monfort

Rabu, 5 April 2023

02:00 WIB - Athletic Bilbao vs Osasuna - RCTI, RCTI+

Kamis, 6 April 2023

02:00 WIB - Barcelona vs Real Madrid - RCTI, RCTI+

5 dari 5 halaman

Top Skor Copa del Rey

Top Skor Copa del Rey

Pemain Osasuna, Kike Garcia (c) AP Photo

5 Gol - Kike (Osasuna)

4 Gol - Samuel Chukwueze (Villarreal), Youssef En-Nesyri (Sevilla), Munir (Getafe), Uros Milovanovic (Sporting Gijon), Robert Navarro (Real Sociedad), Oriol Soldevila (Intercity)

3 Gol - Etienne Capoue (Villarreal), Gerard Moreno (Villarreal), Abdon Prats (Mallorca), Rodri (Ceuta).