Jadi Musuh Fans Atletico, Antoine Griezmann Tetap Santai

Jadi Musuh Fans Atletico, Antoine Griezmann Tetap Santai
Aksi Antoine Griezmann di official store FC Barcelona. (c) AP Photo

Bola.net - Antoine Griezmann tidak merisaukan bahwa dirinya kini menjadi salah satu musuh dari fans Atletico Madrid. Griezmann bahkan mengatakan bahwa Los Rojiblancos akan tetap punya tempat di hatinya.

Griezmann membuat keputusan yang memicu amarah fans Atletico pada akhir musim 2018/19 lalu. Saat musim belum berakhir, dia mengumumkan akan pindah klub. Dia pun mendapat siulan dari para fans Atletico.

Situasi makin keruh ketika Griezmann resmi menjadi pemain Barcelona. Dia makin dimusuhi oleh fans Atletico. Bahkan, sebuah plakat yang dibuat untuk Griezmann di kawasan Stadion Wanda Metropolitano dirusak oleh fans.

"Tidak [takut untuk kembali ke Wanda Metropolitano]. Saya tahu, akan ada cemooh dari mereka. Tapi, itu adalah bagian dari sepak bola. Mereka sangat mencintai saya dan ketika seseorang pindah, kadang itu menyakitkan," kata Griezmann pada Marca.

Griezmann mengaku sudah pernah mengalami situasi serupa pada tahun 2014 silam, ketiak dia pindah dari Real Sociedad menuju ke Atletico Madrid. Jadi, Griezmann tidak perlu merasa takut dengan sambutan buruk para fans.

Simak komentar lengkap Griezmann di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Griezmann Tanggapi Santai Reaksi Fans Atletico

"Seperti yang pernah terjadi di Real Sociedad, kedatangan saya bermain ke sana tidak mudah. Tetapi, Sociedad dan Atletico akan selalu berada di hati saya," ucap pemain berusia 27 tahun tersebut.

"Mereka telah memberikan begitu banyak hal kepada saya," tegas Griezmann.

Sementara itu, Griezmann kini sudah bergabung dalam sesi latihan pramusim Barcelona. Pemain asal Prancis itu akan memakai nomor punggung 17 di Barcelona. Nomor punggung 7, yang selama ini identik dengan Griezmann, menjadi milih Philippe Coutinho.

Griezmann kemungkinan akan menjalani debut tidak resminya bersama Barca pada laga melawan Chelsea. Laga ini akan digelar pada Selasa (23/7/2019) di Saitama Stadium 2002, Jepang.