Jadi Cepat Menua, Zidane Tetap Cinta Pekerjaannya di Madrid

Jadi Cepat Menua, Zidane Tetap Cinta Pekerjaannya di Madrid
Zinedine Zidane (c) AFP
- Meskipun melatih di klub sekelas Real Madrid penuh tekanan dan membuat seseorang jadi cepat tua, Zinedine Zidane mengaku ia tetap mencintai pekerjaanya sebagai entrenador di klub tersebut.


Madrid adalah klub paling sukses di Eropa saat ini. Dengan status dan kelas yang mereka genggam saat ini, wajar apabila para pemain dan pelatih di klub tersebut selalu mendapat tekanan luar biasa besar agar bisa sukses dari para Madridista maupun dari media.


Pekerjaan itu tentu bisa membuat seorang pelatih jadi stres berat dan mempengaruhi kondisi fisiknya. Contoh yang paling nyata adalah Josep Guardiola di dan Jose Mourinho saat masih berada di Bernabeu. Mereka berdua menjadi tampak menua lebih cepat. Zidane pun ditanya apakah ia kini merasa tekanan yang besar itu telah membuatnya menjadi stres dan inilah jawaban legenda Juventus tersebut.


"Saya merasa sedikit stres memang, namun saya mencintai pekerjaan saya. Jadi saya tak terlalu merasakan hal tersebut. Sebelum saya menandatangani kontrak di sini, ketika saya diberi kesempatan ini, saya tahu (resiko) apa yang menyertai pekerjaan ini," tutur Zidane pada AS.


"Hal yang paling penting adalah Anda harus benar-benar yakin tentang apa yang harus Anda berikan. Jika saya merasa stres, saya akan bersantai dengan keluarga saya dan kembali lagi ke klub dengan energi yang sudah terisi kembali dengan penuh. Saya katakan satu hal: kami ingin para fans agar terus mendukung kami. Kami ingin merasakan dukungan mereka dan kami akan memberikan segalanya bagi mereka karena mereka sangat penting bagi kami," tegasnya. [initial]


 (as/dim)