Jadi Bintang Madrid, Vazquez Ucap Terima Kasih ke Zidane

Jadi Bintang Madrid, Vazquez Ucap Terima Kasih ke Zidane
Lucas Vazquez (c) Marca
- Lucas Vazquez mengucap terima kasih sebesar-besarnya pada manajer Zinedine Zidane, yang telah membuatnya menjadi bagian dari tim inti Real Madrid secara reguler di musim lalu.


Di musim perdananya bersama Los Blancos, sang pemain muda ikut membantu klub juara Liga Champions 15/16 dan akhirnya masuk skuat inti Spanyol untuk Euro 2016.


"Menjadi pemain Real rasanya luar biasa, dan berlatih dengan pemain terbaik dunia membuat anda terus termotivasi, dan berlatih sekeras mungkin," tutur Vazquez pada Goal International.


"Kemudian, pelatih harus memilih antara sebelas pemain, namun saya selalu berusaha dan berlatih keras, agar bisa siap ketika mendapatkan kesempatan bermain nanti."


"Zidane adalah pelatih yang amat bersahabat, ia membantu para pemain. Ia selalu mencari cara agar para pemainnya bahagia dan nyaman."


"Ia memperlakukan saya dengan amat baik. Hal terbaik mengenai dirinya? Bagaimana ia memperlakukan semua orang, saya rasa. Ia coba membuat semua pemain merasa nyaman."


Vazquez dan Spanyol akan menghadapi Kroasia di laga pamungkas mereka di Euro 2016. [initial]


 (gl/rer)