Jackson Martinez Resmi Dikontrak Atletico

Jackson Martinez Resmi Dikontrak Atletico
Jackson Martinez dikontrak Atletico empat tahun (c) AFP
Bola.net - Setelah lama ditunggu-tunggu, akhirnya Atletico Madrid merilis pernyataan resminya transfer Jackson Martinez. Sebelumnya memang sudah menjadi rahasia publik bila Porto dan Atletico telah mencapai kesepakatan atas transfer striker Kolombia tersebut.


Pemain yang tiga musim berturut-turut menjadi pencetak gol terbanyak Primeira Liga itu juga menyepakati kontrak berdurasi empat tahun bersama Los Colchoneros. Tak ayal, direktur olah raga Atletico, Jose Luis Perez Caminero menyampaikan kebahagiaan yang dirasakan klubnya.

"Kami sangat senang sekali dengan kesepakatan yang tercapai, karena Jackson adalah striker yang luar biasa, dengan cepat ia mampu menyelesaikan serangan dalam kotak penalti.

"Saya yakin ia akan meningkatkan potensi tim ini dengan sangat dahsyat dan memberikan banyak hal lainnya. Kami senang dengan transfer ini karena dia adalah pesepakbola yang selalu berkompetisi di level atas bersama Porto dan bersinar di Liga Champions." terang Caminero pada situs resmi klub.

Di tim nasional Kolombia, striker 28 tahun itu telah mengantongi 37 caps dan mencetak 10 gol. Kehadirannya bakal melanjutkan garis striker-striker hebat Atletico. [initial]

 (atm/dct)