Istimewa, Real Madrid Bikin Replika Trofi Piala Super Eropa dari Es

Istimewa, Real Madrid Bikin Replika Trofi Piala Super Eropa dari Es
Real Madrid pamerkan trofi Piala Super Eropa dari Es (c) Real Madrid
- Para fans Real Madrid yang saat ini sedang mengunjungi Stadion Santiago Bernabeu akan mendapatkan sebuah suguhan istimewa. Madrid sudah menyiapkan replika trofi Piala Super Eropa yang terbuat dari es.


Trofi ini akan dipajang pada 10 hingga 11 Agustus di kawasan Santiago Bernabeu.


Pihak Madrid sengaja memajang trofi replika ini untuk memberi kesempatan para fans merayakan gelar juara Madrid di Piala Super Eropa. Trofi replika ini dimaksudkan untuk menggantikan trofi asli yang masih belum tiba di Madrid.



Sebelumnya, Madrid sukses memenangkan Piala Super Eropa dengan mengandaskan perlawanan Sevilla pada pertandingan yang dramatis di di Trondheim, Norwegia. Sergio Ramos dan kolega menang dengan skor 3-2 lewat gol pada masa perpanjangan waktu. [initial]


 (twt/asa)