Inilah Bola Bersejarah Lima Gol Ronaldo

Inilah Bola Bersejarah Lima Gol Ronaldo
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Cristiano Ronaldo tak lupa membawa pulang suvenir khusus miliknya, usai Real Madrid menang dengan skor masif 9-1 atas Granada di laga La Liga belum lama ini.

CR7 membuat tak kurang dari lima gol di pertandingan tersebut. Itu merupakan kali pertama pemain asal Portugal mampu membukukan lima gol dalam satu pertandingan. Ia lantas tak lupa membawa pulang bola yang digunakan di laga melawan Granada sebagai suvenir.

Seperti yang terlihat dalam foto di bawah ini, bola resmi pertandingan tersebut juga mendapat tanda tangan dari para pemain bintang Madrid lainnya.



Kemenangan Madrid atas Granada juga diwarnai oleh dua gol Karim Benzema dan satu dari Gareth Bale. Tim asuhan Carlo Ancelotti kini masih duduk di peringkat dua klasemen sementara La Liga, tertinggal empat poin dari Barcelona. [initial]



  (rma/rer)