Iniesta Tak Terganggu dengan Anomali Penalti Barca

Iniesta Tak Terganggu dengan Anomali Penalti Barca
Andres Iniesta. (c) AFP
- Andres Iniesta rupanya mengambil sikap yang sama dengan manajer Luis Enrique, menanggapi rekor buruk dalam mengeksekusi tendangan penalti musim ini.


Tim Catalan kembali gagal mengeksekusi tendangan dari titik 12 pas kala mereka menang 5-1 atas Rayo Vallecano dini hari tadi. Eksekusi yang dilakukan oleh Luis Suarez masih belum membuahkan gol dan ini bukan kali pertama Blaugrana menemui kegagalan yang sama musim ini.


Namun menurut Iniesta, hal tersebut bukan masalah mengingat tim masih bisa memastikan kemenangan.


"Ini adalah situasi yang cukup aneh. Namun hal tersebut tidak akan mengganggu kami jika semuanya sudah berjalan sesuai dengan yang kami inginkan," tutur Iniesta pada Marca.


Barcelona akan bermain melawan Eibar di laga lanjutan La Liga akhir pekan ini. [initial]


 (mar/rer)