Iniesta: Suarez Jalani Karir Sulit di Barcelona

Iniesta: Suarez Jalani Karir Sulit di Barcelona
Luis Suarez (c) AFP
- Kapten , Andres Iniesta, memberikan pujian setinggi langit pada Luis Suarez.


Sang striker kini tengah menjalani musim keduanya bersama Barcelona, usai bergabung dari Liverpool.


Iniesta mengatakan pada BARCA Magazine: "Saya dan Luis sudah mengenal satu sama lain sejak lama, karena kami berdua punya kerja sama profesional dengan Pere Guardiola, jauh sebelum ada kabar ia akan bergabung dengan Barcelona.


"Faktanya, kami sering bicara satu sama lain selama 1,5 tahun menggunakan WhatsApp, sebelum akhirnya bertemu di laga uji coba di Qatar.


"Ia tidak menjalani awal karir yang mudah di Barcelona. Ia bahkan tak boleh berlatih karena hukuman yang ia terima. Namun ia mampu beradaptasi dengan cepat karena, seperti saya, ia mengenal pemain lain seperti Mascherano dan Messi. Luis adalah sosok yang menarik. Ia adalah kawan dan rekan tim yang hebat." [initial]


 (bar/rer)