Iniesta: Rotasi Skuat Bukan Ide Buruk

Iniesta: Rotasi Skuat Bukan Ide Buruk
Andres Iniesta (tengah). (c) AFP
Bola.net - Andres Iniesta memberikan dukungan pada Luis Enrique untuk meneruskan sistem rotasi yang ia terapkan di Barcelona musim ini.

Menurut sang gelandang, hal tersebut bakal membuat skuat tim terus berada dalam kondisi terbaik dalam menghadapi jadwal padat hingga akhir musim kompetisi.

"Melihat kembali perjalanan di paruh musim pertama, kami tidak bermain buruk. Namun kami masih bisa lebih baik," tutur Iniesta, usai timnya menang 4-0 atas Deportivo La Coruna, pada FCBarcelona.com.

"Saya pikir merotasi skuat bukan ide yang buruk. Hal tersebut membuat kami berada dalam kondisi terbaik hingga akhir musim. Ini semua tentang melakukan apa yang diminta oleh pelatih dan melakukannya sebaik mungkin," pungkasnya. [initial]

 (fcb/rer)