Iniesta Janji Bakal Perbaiki Performa

Iniesta Janji Bakal Perbaiki Performa
Andres Iniesta (c) AFP
Bola.net - Andres Iniesta berjanji dirinya bakal memperbaiki performa di level klub maupun tim nasional, dalam beberapa bulan mendatang.

Gelandang Barcelona yang kerap disebut sebagai terbaik dunia itu membuat semua orang terkejut, kala sebuah analisa mengungkap bahwa ia sudah tak pernah lagi mencetak gol atau membuat assist dalam satu tahun terakhir.

Iniesta, yang juga sadar akan hal tersebut, mengaku ia akan berusaha memperbaiki penampilannya sesegera mungkin.

"Saya tidak mengalami perubahan dalam cara memandang sepakbola. Saya mencoba untuk melakukan apa yang biasa saya lakukan. Namun tidak semua hal bisa berjalan sesuai dengan apa yang anda inginkan. Tapi saya tetap ingin terus tumbuh dan berkembang," tutur Iniesta pada AS.

"Saya ingin lebih berkembang lagi. Saya akan terus bekerja keras untuk menjadi sosok yang penting di tim nasional dan klub," pungkasnya. [initial]

 (as/rer)