Iniesta Disimpan untuk Laga Krusial di Amsterdam

Iniesta Disimpan untuk Laga Krusial di Amsterdam
Andres Iniesta. (c) AFP
Bola.net - Andres Iniesta kemungkinan baru akan bermain lagi untuk Barcelona pada 6 November mendatang, kala tim berkunjung ke Amsterdam untuk bermain melawan Ajax di Liga Champions.

Gelandang Spanyol itu mengalami cedera kala bermain melawan Real Madrid di Santiago Bernabeu (24/10). Sejatinya, kondisi Iniesta tidak terlalu parah dan ia diperkirakan bisa turun kala Barcelona menghadapi Celta Vigo akhir pekan ini.

Namun menurut laporan yang diturunkan oleh Mundo Deportivo, Luis Enrique kemungkinan tidak akan mengambil resiko dan menyimpan Iniesta untuk pertandingan melawan Ajax Amsterdam.

Laga di Amsterdam memang vital untuk Barcelona, yang tidak boleh lagi kehilangan poin demi memastikan diri lolos dari fase kualifikasi grup ke babak 16 besar bersama tim unggulan lainnya, PSG. [initial]


 (md/rer)