Ingin Bertahan di Real Madrid, Ronaldo Tolak Man United

Ingin Bertahan di Real Madrid, Ronaldo Tolak Man United
Cristiano Ronaldo (c) AFP
Bola.net - Cristiano Ronaldo menampik kabar yang menyebut dirinya mengidamkan kembali ke mantan klubnya, Manchester United begitu kontraknya di Santiago Bernabeu berakhir.

Ya, nama Ronaldo memang sempat santer dirumorkan akan kembali ke Old Trafford, klub yang membesarkan namanya, karena mengaku tak bahagia di Bernabeu. Bukan itu saja, pihak Manchester United sendiri siap mengeluarkan dana super besar untuk membawa pulang mantan bintangnya tersebut.

Namun, rumor tersebut untuk kesekian kalinya dibantah oleh Ronaldo. Ditegaskan olehnya bahwa dia tetap ingin memperkuat Real Madrid dan memperpanjang kontraknya selama Madrid menginginkan hal itu.

"Kami masih harus berbicara dengan Presiden Real Madrid, Florentino Perez terkait perpanjangan kontrak. Saya sangat bahagia, menikmati hidup dan berada dalam performa hebat. Saya mencoba memberi yang terbaik di lapangan dan meraih semua yang mungkin untuk klub karena saya sangat suka menang," ujarnya.

"Saya berharap untuk bertahan di Real Madrid hingga kontrak saya berakhir, yakni saat usia saya 33 tahun. Dan setelah itu mari kita lihat bila Presiden ingin memperpanjangnya untuk beberapa tahun lagi," tandasnya.

Ronaldo baru saja menerima penghargaan sepatu emas setelah mencetak 31 gol di La Liga musim lalu.[initial]

 (tds/dzi)