Independiente Ogah Lepas Benitez ke Real Madrid

Independiente Ogah Lepas Benitez ke Real Madrid
Martin Benitez (c) Youtube
- Tak selamanya Real Madrid bisa mendapatkan pemain buruannya dengan mudah. Kabar paling anyar, klub asal Argentina, Independiente menolak tawaran dari Madrid yang tertarik dengan salah satu pilar mereka.


Sebelumnya, Madrid dikabarkan berminat untuk memboyong bintang muda Idependiente, Martin Benitez. Pemain 21 tahun tersebut bermain cukup apik bersama tim senior sejak menjalani debut pada tahun 2011 yang lalu.


Ihwal penolakan tersebut disampaikan langsung oleh Presiden Klub, Noray Nakis.


"[Benitez] adalah pemain yang penting bagi kami," buka Nakis kepada AS.


"Kami tidak bisa menerima tawaran dari Real Madrid karena mereka akan mengirimkan Benitez ke klub lain untuk dipinjamkan. Madrid ingin dia ke klub lain dulu untuk mendapatkan pengalaman yang lebih," sambungnya.


"Benitez pemain yang bagus dan bertalenta, jadi karena hal tersebut, jika dia harus meninggalkan klub maka dia harus bergabung secara langsung," tukasnya. [initial]

 (as/asa)