Imbangi Barca, Torres Pede Dengan Kekuatan Atletico

Imbangi Barca, Torres Pede Dengan Kekuatan Atletico
Fernando Torres (c) ATM
- Penyerang Atletico Madrid, Fernando Torres mengakui hasil imbang melawan Barcelona di Nou Camp membuat timnya semakin percaya diri.


Los Rojiblancos kembali mampu menyulitkan tuan rumah Barcelona. Sempat tertinggal lebih dahulu lewat gol Ivan Rakitic di babak pertama, tim asuhan Diego Simeone bangkit di babak kedua.


Adalah Angel Correa yang mampu memaksakan hasil imbang setelah dia menerima umpan dari Fernando Torres.


Usai pertandingan, Torres mengatakan pendapatnya atas makna dari hasil imbang di Nou Camp tersebut.


"Bermain imbang melawan Barcelona tak mudah dan itu memperkuat keyakinan kami bahwa kami bisa bersaing satu lawan satu dengan yang terbaik di La Liga dengan senjata kami dan ini adalah positif," tandasnya.[initial]


 (atm/dzi)