Imbang Lawan Malaga, Busquets Sebut Barcelona Tak Beruntung

Imbang Lawan Malaga, Busquets Sebut Barcelona Tak Beruntung
Sergio Busquets (c) AFP

Bola.net - - Sergio Busquets menyebut sedang tidak dinaungi keberuntungan setelah cuma bisa bermain imbang tanpa gol di pertandingan lawan di Camp Nou.

Barcelona sejatinya memulai pertandingan dengan sangat baik dan sangat menguasai pertandingan. Namun, meski Malaga bermain dengan sembilan pemain setelah dua pemainnya mendapatkan kartu merah, Barcelona tetap tak bisa membuat gol.

Usai pertandingan tersebut, Busquets tentu saja merasa sangat kecewa dengan hasil imbang tersebut. Ia lantas berkilah bahwa timnya gagal menang karena sedang dijauhi Dewi Fortuna.

"Kami tahu pertandingan seperti ini sulit. Kami mencoba tapi kami tidak beruntung di depan gawang," kata Busquets di situs resmi klub.

"Itulah sepakbola. Jika Anda tidak bisa mencetak gol maka Anda tidak bisa menang."