
Bola.net - Real Madrid kembali meraih hasil imbang kala menyambangi Villarreal di pekan ketiga La Liga 2019/20, Senin (2/9/2019) dini hari WIB. Nyaris kalah, Madrid beruntung bisa menyamakan kedudukan jadi 2-2.
Hasil imbang ini bukan yang pertama. Sepekan sebelumnya, Madrid ditahan 1-1 oleh Real Valladolid. Alhasil, Los Blancos hanya mengumpulkan 5 poin dari tiga pertandingan La Liga sejauh ini.
Torehan tersebut terbilang buruk. Pasukan Zinedine Zidane ini seharusnya bisa memanfaatkan situasi ketika Barcelona sedang tidak dalam kondisi terbaiknya. Alih-alih, Madrid justru ikut tampil buruk.
Advertisement
Gelandang Madrid, Casemiro mengakui permainan mereka kurang maksimal. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Kurang Segalanya
Casemiro tak mau berdalih, dia mengakui permainan Madrid masih di bawah harapan. Mereka beruntung bisa meraih satu poin ketika menyuguhkan performa di bawah standar.
"Kami kurang segalanya. Kami harus mencetak banyak gol dan tampil lebih baik saat bertahan. Ini adalah tim. Jika bertahan, kami semua bertahan. Jika menyerang, kami semua menyerang," tutur Casemiro kepada Realmadrid.com.
"Real Madrid punya kewajiban untuk selalu menang. Jersey ini membuat itu jadi kewajiban."
"Tempat ini sulit [markas Villareal]. Kami memegang kontrol selama 65 menit tetapi mereka berhasil menemukan celah dan mencetak gol," lanjutnya.
Terus Bekerja Keras
Lebih lanjut, Casemiro tahu hasil imbang itu bakal mengundang kritik. Baginya hal itu wajar selama Madrid menemukan cara untuk menjawabnya dengan kemenangan.
"Jeda internasional sudah tiba dan kami harus mengubah pola pikir kami. Anda harus terus bekerja keras," sambung Casemiro.
"Kami mengontrol pertandingan. Kami punya peluang. Saya kira kami bermain baik, tetapi Anda harus selalu menang dengan kostum ini."
"Kritik itu wajar, tetapi orang-orang juga harus melihat kerja keras kami. Kami harus terus bekerja untuk melaju sebaik mungkin di La Liga," tutupnya.
Sumber: Realmadrid
Baca ini juga ya!
- Kartu Merah Gareth Bale, Zidane: Waktunya Istirahat
- Zidane Anggap Positif Hasil Imbang Villarreal vs Real Madrid
- Kronik Gareth Bale: Dua Gol dan Kartu Merah
- Hasil Lengkap dan Klasemen Jornada Ketiga La Liga 2019/2020
- Man of the Match Villarreal vs Real Madrid: Gareth Bale
- Hasil Pertandingan Villarreal vs Real Madrid: Skor 2-2
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 31 Agustus 2019 16:32
-
Liga Spanyol 31 Agustus 2019 16:30
-
Liga Spanyol 31 Agustus 2019 09:00
-
Liga Spanyol 31 Agustus 2019 00:55
Segera Lepas Keylor Navas, Real Madrid Dapatkan Alphonse Areola
-
Liga Spanyol 30 Agustus 2019 22:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...