
Bola.net - Eks penjaga gawang Real Madrid, Iker Casillas menilai bahwa Zinedine Zidane tak bisa dikritik atas apa pun, termasuk jika Los Blancos gagal menjadi juara La Liga musim ini.
Real Madrid memang masih memiliki peluang juara, akan tetapi dengan liga hanya menyisakan satu pertandingan, kans meraih trofi lebih besar dimiliki oleh sang pemuncak klasemen, Atletico Madrid.
Jika gagal menjuarai La Liga, maka Real Madrid akan mengakhiri musim 2020/21 ini tanpa raihan gelar sama sekali, pertama kali sepanjang Los Blancos dibesut Zidane.
Advertisement
Penegasan Casillas
Zidane kabarnya sudah memutuskan untuk mundur dari kursi pelatih Real Madrid selepas musim ini rampung. Meski demikian, Casillas menilai bahwa pria asal Prancis itu kebal dari kritik.
Pasalnya, Zidane sudah membuktikan kehebatannya dengan membawa Real Madrid tiga kali juara Liga Champions dan dua kali berjaya di La Liga.
"Zidane tidak bisa dikritik untuk apa pun. Apa yang dia capai luar biasa, dan hanya dalam jangkauan sedikit atau bahkan satu orang," ujar Casillas kepada Marca.
Harapan Casillas
Lebih lanjut, sebagai legenda Real Madrid, Casillas tentu berharap skuad asuhan Zidane bisa mengakhiri musim ini dengan raihan gelar juara.
"Saya lebih suka Real Madrid duduk di urutan pertama, tapi saya berharap Real Valladolid dapat membantu kami menang akhir pekan ini," tutur Casillas.
"Saya berharap semua orang beruntung, tapi mari kita lihat apakah kami memiliki lebih banyak pada diri kami sendiri dan kami bisa memenangkan La Liga."
Sumber: Marca
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Mei 2021 16:04
-
Liga Spanyol 20 Mei 2021 16:03
-
Editorial 20 Mei 2021 15:54
-
Editorial 20 Mei 2021 13:36
3 Tujuan Potensial Marco Asensio Jika Tinggalkan Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 10:46
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 10:39
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 10:28
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:52
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:42
MOST VIEWED
- Performa Antony di Real Betis Ungguli Vinicius Junior dan Lamine Yamal, MU Bikin Kesalahan Besar?
- Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
- Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
- Ansu Fati Siap Tinggalkan Barcelona Secara Permanen: Usia Baru 22 Tahun, Kok Sulit Temukan Klub?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...