
Bola.net - Klub Serie A, Juventus mulai bergerak untuk mencari gelandang baru. Si Nyonya Tua dikabarkan sedang berburu gelandang di Spanyol.
Juventus dipastikan kekurangan tenaga di lini tengah mereka. Ini disebabkan Paul Pogba harus mendapatkan skorsing selama empat tahun akibat penyalahgunaan doping.
Stok gelandang Juventus saat ini tidak terlalu banyak. Sehingga mereka perlu mencari tambahan amunisi di tim mereka.
Advertisement
Menukil laporan Gazzetta Dello Sport, Juventus kini mengarahkan radar mereka ke Spanyol. Mereka berminat untuk merekrut Mikel Merino dari Real Sociedad.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Gelandang Teruji
Menurut laporan tersebut, Juventus sangat berminat memboyong Merino ke Turin karena performanya yang apik.
Ia sudah enam tahun terakhir menjadi andalan di lini tengah Real Sociedad. Berkat performa apiknya, Merino juga mulai rutin dipanggil bermain ke timnas Spanyol.
Usianya juga masih 27 tahun sehingga ia dirasa bisa berkarir cukup lama di skuat Juventus.
Kemungkinan Terbuka
Laporan itu mengklaim bahwa Juventus punya kans yang cukup besar untuk merekrut Merino.
Ini disebabkan sang gelandang kontraknya habis di tahun 2025 mendatang. Sejauh ini ia masih belum menyepakati kontrak baru di Sociedad.
Alhasil Sociedad mau tidak mau harus menjual Merino di musim panas nanti ketimbang melepaskannya sebagai free agent di tahun 2025 nanti.
Mahar Transfer
Juventus harus siap merogoh kocek cukup dalam untuk merekrut jasa Merino di musim panas nanti.
Sang gelandang dilaporkan memiliki klausul rilis senilai 60 juta Euro yang harus ditebus dari Sociedad.
Klasemen La Liga
(Gazzetta Dello Sport)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 7 Maret 2024 22:49
-
Liga Italia 7 Maret 2024 05:20
-
Liga Italia 6 Maret 2024 12:15
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...