Hleb: Cedera Messi Sungguh Mengecewakan

Hleb: Cedera Messi Sungguh Mengecewakan
Aleksandr Hleb (c) AFP
- Aleksandr Hleb mengatakan cedera yang dialami oleh Lionel Messi dan Andres Iniesta merupakan sesuatu yang mengecewakan.


Hal tersebut diungkapkan oleh pemain BATE Borisov, menjelang laga kandang menjamu di Liga Champions, yang akan digelar pekan depan.


Hleb, yang juga sempat jadi rekan Iniesta dan Messi di Camp Nou, mengatakan bahwa ada banyak orang yang sejatinya menantikan kesempatan menyaksikan aksi kedua pemain tersebut secara langsung.


"Saya tidak tahu apakah saya bisa bermain di laga nanti, karena saya mengalami masalah otot," tutur Hleb pada reporter.


"Namun saya tidak akan membantah apapun. Semuanya mungkin terjadi, meski sepertinya saya akan merindukan kehadiran Iniesta dan Messi. Mereka berdua adalah pemain penting. Ada banyak orang di sini yang mengharap kehadiran Messi dan kecewa begitu mendengar kabar bahwa ia mengalami cedera." [initial]


 (md/rer)