Hentikan Ronaldo, Krychowiak Main Layaknya Banteng

Hentikan Ronaldo, Krychowiak Main Layaknya Banteng
Grzegorz Krychowiak (c) AFP
- Grzegorz Krychowiak mengaku ia cukup puas kala berhasil membuat Cristiano Ronaldo gagal mencetak gol di Ramon Sanchez Pizjuan pekan lalu.


Pemain Polandia itu ikut memberikan kontribusi signifikan, kala menang 3-2 atas Los Blancos, dalam pertandingan yang juga diwarnai oleh kegagalan CR7 mencatatkan namanya di papan skor.


"Ketika saya mendengar Cristiano sudah mencetak 19 gol ke gawang Sevilla, saya amat bersemangat. Saya masuk ke lapangan layaknya banteng. Mulut saya sampai berbusa. Saya mengulang kalimat ini pada diri saya sendiri 'Ia tidak boleh mencetak gol lagi'," tutur Kychowiak pada Sport.


"Tahun lalu, Cristiano mencetak dua gol ketika ia mengalami cedera hidung, namun kali ini kami mampu menghentikannya," pungkasnya.


Ronaldo dan Madrid akan menghadapi Barcelona di La Liga akhir pekan ini. [initial]


 (as/rer)