Henry Puji Taktik Zidane di Clasico

Henry Puji Taktik Zidane di Clasico
Thierry Henry (c) PA
- Thierry Henry memberikan pujian atas taktik yang diusung oleh Zinedine Zidane di El Clasico, hingga membuat Real Madrid bisa meraih kemenangan 2-1 atas di Camp Nou (3/4).


Madrid, yang kala itu tampil sebagai tim non-unggulan, mampu bangkit dan membalikkan keadaan lewat Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo, setelah sebelumnya tertinggal lebih dulu oleh gol Gerard Pique.


"Saya menyukai taktik yang diusung oleh Zidane. Mereka bermain tanpa rasa takut, mereka mampu mengatasi tekanan ketika dibutuhkan dan terus mempertahankan kesolidan tim ketika sudah tertinggal 0-1 terlebih dahulu," tutur Henry pada Sky Sports.


"Zidane tahu bahwa lini tengah akan menjadi kunci. Orang-orang ingin tahu apakah Zidane punya taktik untuk meredam Barcelona, dan ia mampu melakukannya."


"Madrid memang layak meraih kemenangan, mereka bermain lebih baik di babak kedua. Bahkan ketika sudah tertinggal 0-1 dan bermain dengan satu orang lebih sedikit. Madrid bermain terus dengan percaya diri, sementara barcelona sekarang harus mempersiapkan diri untuk bangkit di Liga Champions." [initial]


 (sky/rer)