Head to Head dan Statistik: Real Madrid vs Celta Vigo

Head to Head dan Statistik: Real Madrid vs Celta Vigo
Penyerang Celta Vigo, Jorgen Strand Larsen menjaga bola dari rebutan gelandang Real Madrid, Eduardo Camavinga pada pekan ke-3 Liga Spanyol 2023/2024, Sabtu (26/8/2023) WIB. (c) AP Photo/Lalo R. Villar

Bola.net - Real Madrid akan menjamu Celta Vigo pada pekan ke-28 La Liga 2023/2024. Pertandingan Madrid vs Celta ini akan kick off Senin, 11 Maret 2024, jam 00:30 WIB.

Pada pekan ke-3 musim ini, Madrid menang tipis 1-0 di kandang Celta. Madrid menang berkat gol tunggal yang dicetak Jude Bellingham di menit 81.

Catatan Pertemuan di La Liga
Real Madrid menang: 69
Seri: 17
Celta Vigo menang: 29.

1 dari 3 halaman

Head to Head Real Madrid vs Celta Vigo

Head to Head Real Madrid vs Celta Vigo

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham, dalam laga kontra Celta Vigo di pekan ke-3 La Liga 2023/2024 (c) AP Photo/Lalo R. Villar

5 Pertemuan Terakhir
26-08-2023 Celta 0-1 Madrid (La Liga)
23-04-2023 Madrid 2-0 Celta (La Liga)
21-08-2022 Celta 1-4 Madrid (La Liga)
02-04-2022 Celta 1-2 Madrid (La Liga)
13-09-2021 Madrid 5-2 Celta (La Liga).

5 Pertandingan Terakhir Real Madrid (M-S-M-S-S)
14-02-24 Leipzig 0-1 Madrid (Liga Champions)
18-02-24 Rayo 1-1 Madrid (La Liga)
26-02-24 Madrid 1-0 Sevilla (La Liga)
03-03-24 Valencia 2-2 Madrid (La Liga)
07-03-24 Madrid 1-1 Leipzig (Liga Champions).

5 Pertandingan Terakhir Celta Vigo (M-K-K-S-M)
04-02-24 Osasuna 0-3 Celta (La Liga)
11-02-24 Getafe 3-2 Celta (La Liga)
18-02-24 Celta 1-2 Barcelona (La Liga)
25-02-24 Cadiz 2-2 Celta (La Liga)
02-03-24 Celta 1-0 Almeria (La Liga).

2 dari 3 halaman

Statistik Real Madrid vs Celta Vigo

Statistik Real Madrid vs Celta Vigo

Selebrasi gelandang Real Madrid, Jude Bellingham (atas) bersama rekan-rekannya usai menjebol gawang Celta Vigo pada pekan ke-3 Liga Spanyol 2023/2024, Sabtu (26/8/2023) WIB. (c) AP Photo/Lalo R. Villar
  • Madrid selalu menang dalam 7 laga terakhir vs Celta di La Liga.
  • Madrid selalu nirbobol dalam 2 laga terakhir vs Celta di La Liga.
  • Madrid tak terkalahkan dalam 21 laga terakhir di La Liga (M15 S6 K0).
  • Madrid belum terkalahkan dalam laga-laga kandangnya di La Liga musim ini (M11 S2 K0).
  • Madrid selalu menang tanpa kebobolan dalam 2 laga kandang terakhir di La Liga.
  • Celta cuma menang 2 kali dalam 8 laga terakhir di La Liga (M2 S2 K4).
  • Celta baru meraih 2 kemenangan tandang di La Liga musim ini (M2 S5 K6).