Head to Head dan Statistik: Celta Vigo vs Barcelona

Head to Head dan Statistik: Celta Vigo vs Barcelona
Gelandang Barcelona, Ilkay Gundogan (kiri) berduel dengan gelandang Celta Vigo, Jonathan Bamba pada pekan ke-6 Liga Spanyol 2023/2024, Sabtu (23/9/2023) WIB. (c) AP Photo/Joan Monfort

Bola.net - Celta Vigo akan menjamu Barcelona pada pekan 25 La Liga 2023/2024. Pertandingan Celta vs Barcelona ini akan kick off Minggu, 18 Februari 2024, jam 00:30 WIB.

Pada pekan ke-6 musim ini, Celta kalah 2-3 di kandang Barcelona. Celta sempat unggul 2-0 lewat Jorgen Strand Larsen menit 19 dan Tasos Douvikas menit 76, tapi Barcelona berbalik menang melalui dua gol Robert Lewandowski menit 81 dan 85, serta satu gol Joao Cancelo menit 89.

Catatan Pertemuan di La Liga
Celta Vigo menang: 23
Seri: 27
Barcelona menang: 65.

1 dari 3 halaman

Head to Head Celta Vigo vs Barcelona

Head to Head Celta Vigo vs Barcelona

Pelatih Barcelona, Xavi (kanan), dan pelatih Celta Vigo, Rafael Benitez, di laga pekan ke-6 La Liga 2023/2024 (c) AP Photo/Joan Monfort

5 Pertemuan Terakhir
23-09-2023 Barcelona 3-2 Celta (La Liga)
05-06-2023 Celta 2-1 Barcelona (La Liga)
10-10-2022 Barcelona 1-0 Celta (La Liga)
11-05-2022 Barcelona 3-1 Celta (La Liga)
06-11-2021 Celta 3-3 Barcelona (La Liga).

5 Pertandingan Terakhir Celta Vigo (K-K-K-M-K)
21-01-24 Celta 0-1 Sociedad (La Liga)
24-01-24 Celta 1-2 Sociedad (Copa del Rey)
28-01-24 Celta 0-1 Girona (La Liga)
04-02-24 Osasuna 0-3 Celta (La Liga)
11-02-24 Getafe 3-2 Celta (La Liga).

5 Pertandingan Terakhir Barcelona (K-K-M-M-S)
25-01-24 Bilbao 4-2 Barcelona (Copa del Rey)
28-01-24 Barcelona 3-5 Villarreal (La Liga)
01-02-24 Barcelona 1-0 Osasuna (La Liga)
04-02-24 Alaves 1-3 Barcelona (La Liga)
12-02-24 Barcelona 3-3 Granada (La Liga).

2 dari 3 halaman

Statistik Pralaga Celta Vigo vs Barcelona

Statistik Pralaga Celta Vigo vs Barcelona

Aksi pemain Barcelona, Joao Felix (tengah) melepaskan diri dari kawalan pemain Celta Vigo pada pekan ke-6 Liga Spanyol 2023/2024, Sabtu (23/9/2023) WIB. (c) AP Photo/Joan Monfort
  • Celta cuma menang 2 kali dalam 9 laga terakhir vs Barcelona di La Liga (M2 S2 K5).
  • Celta baru menang 4 kali di La Liga musim ini (M4 S8 K12).
  • Celta selalu kalah dengan skor 0-1 dalam 2 laga kandang terakhir di La Liga, yakni lawan Sociedad dan Girona.
  • Barcelona belum terkalahkan dalam laga-laga tandangnya di La Liga musim ini (M6 S5 K0).
  • Barcelona selalu menang dalam 3 laga tandang terakhir di La Liga: 2-1 vs Las Palmas, 4-2 vs Betis, 3-1 vs Alaves.
  • Barcelona selalu gagal nirbobol dalam 5 laga tandang terakhir di La Liga.
  • Barcelona cuma 1 kali nirbobol dalam 6 laga terakhir vs Celta di La Liga.