Hat-trick Sempurna Alberto Bueno

Hat-trick Sempurna Alberto Bueno
Alberto Bueno (c) AFP
Bola.net - Striker 26 tahun Spanyol Alberto Bueno memborong empat gol ketika Rayo Vallecano membungkam sang tamu Levante 4-2 pada jornada 25 La Liga 2014/15, Minggu (01/3). Di laga ini, Bueno menciptakan hat-trick sempurna dengan kaki kiri, kaki kanan dan kepala.

Levante unggul terlebih dahulu melalui Casadesus pada menit 13. Setelah itu, gliran Bueno yang beraksi. Bueno berturut-turut mencetak gol sundulan menit 23, gol kaki kanan menit 32 dan gol kaki kaki kiri menit 33. Itu adalah sebuah hat-trick yang sempurna.


Bueno pun tercatat sebagai pemain Spanyol pertama sejak 2004 yang sanggup mengukir perfect hat-trick di La Liga. Pemain Spanyol terakhir sebelum ini yang sanggup melakukan hal serupa adalah Sergio Pachon, yang memborong tiga gol ketika Getafe menumbangkan Athletic Bilbao 3-1 di La Liga musim 2004/05.

Di menit 38, Bueno mencetak gol keempat dan membawa Rayo memimpin 4-1. Kalu Uche kemudian memberi Levante satu lagi gol hiburan pada menit 85. Rayo menang 4-2.



Bueno sekarang menempati peringkat enam daftar top scorer sementara La Liga 2014/15 dengan torehan 12 golnya. Bueno sejajar dengan striker Atletico Madrid Mario Mandzukic. [initial]

 (opta/gia)