
Bola.net - Real Madrid melapangkan jalannya untuk menjadi juara La Liga 2019/2020. Kini, skuad besutan Zinedine Zidane itu hanya butuh dua poin tambahan pada dua laga tersisa.
Real Madrid membungkus 3 poin krusial dari kunjungan ke kandang Granada, pekan ke-36 La Liga 2019/20, Selasa (14/7/2020) dini hari WIB. Pertandingan berjalan sulit, Los Blancos hanya bisa menang tipis 1-2.
Kedua gol Madrid tercipta di babak pertama lewat aksi Ferland Mendy (10') dan Karim Benzema (16'). Granada hanya bisa membalas satu gol lewat aksi Darwin Machis di babak kedua (50').
Advertisement
Pada laga lain, Real Sociedad mampu meraih kemenangan penting di markas Villarreal dengan skor 1-2. Hasil ini membuat persaingan untuk zona Eropa makin panas. Sociedad belum menyerah dan masih punya dua laga tersisa.
Hasil Pertandingan
Berikut hasil pertandingan pekan ke-36 La Liga 2019/2020 pada Selasa (14/7/2020) dini hari WIB:
- Deportivo Alaves 0-0 Getafe
- Villarreal 1-2 Real Sociedad (Santi Cazorla 85'; Willian Jose 61', Diego Llorente 75')
- Granada 1-2 Real Madrid (Darwin Machis 50'; Ferland Mendy 10', Karim Benzema 16')
Matchday 36. ✅
— LaLiga English (@LaLigaEN) July 13, 2020
9⃣ wins in a row for @realmadriden.
1⃣3⃣ games unbeaten for @SevillaFC_ENG.
1⃣4⃣ games unbeaten for @atletienglish. #LaLigaSantander pic.twitter.com/GABPn3F09h
Klasemen La Liga
Real Madrid kembali menjauh dari kejaran Barcelona. Los Blancos sudah meraih 83 poin, unggul empat poin dari Barcelona. Dengan dua laga tersisa, Real Madrid bisa memastikan gelar juara andai menang lawan Villarrel, Kamis (17/7/2020) yang akan datang.
Persaingan seru terjadi untuk zona Eropa, baik Liga Champions maupun Liga Europa. Atletico Madrid dan Sevilla meraih poin yang sama, 66. Mereka cukup aman berada di zona Liga Champions.
Sedangkan, Villarreal [57], Getafe [54], dan Real Sociedad [54] harus berjuang untuk dua tempat yang tersisa di Liga Europa. Simak klasemen lengkap pekan ke-36 La Liga di bawah ini ya Bolaneters:
Real Madrid need just ONE MORE WIN to secure their 34th #LaLigaSantander title. 💜🔝#GranadaRealMadrid pic.twitter.com/BUqVsoYunw
— LaLiga English (@LaLigaEN) July 13, 2020
Sumber: La Liga
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 13 Juli 2020 17:00
-
Liga Spanyol 13 Juli 2020 15:18
-
Liga Spanyol 13 Juli 2020 13:43
Lebih Dekat dengan Toni Kroos: 5 Fakta yang Mungkin Jarang Diketahui
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...