Harapan Gareth Bale Terkait Kelanjutan La Liga

Harapan Gareth Bale Terkait Kelanjutan La Liga
Winger Real Madrid asal Wales, Gareth Bale (c) AP Photo

Bola.net - La Liga 2019/20 masih ditangguhkan akibat pandemi virus Corona. Winger Real Madrid, Gareth Bale, menyuarakan harapannya terkait kelanjutan liga tertinggi Spanyol ini.

Menurut Bale, La Liga tak perlu buru-buru digelar kembali di tengah lockdown. Bale tak mau keselamatan para pemain dikorbankan untuk kepentingan segi ekonomi.

Saat ini, ada wacana melakukan tes kesehatan untuk para pemain. Tujuannya adalah untuk melanjutkan dan menyelesaikan La Liga. Dengan demikian, seperti dilansir AFP, kerugian finansial yang lebih besar bisa dihindari.

1 dari 2 halaman

Jangan Sampai Ada Gelombang Kedua

Jangan Sampai Ada Gelombang Kedua

Gareth Bale dan Zinedine Zidane (c) AP Photo

Bale pribadi mengaku ingin segera kembali bermain. Namun, menurutnya, ini bukan waktu yang tepat.

"Semua ingin kembali bermain, tapi yang paling penting adalah memastikan semua orang tetap aman," kata Bale, seperti dikutip AFP.

"Saya tak mau kembali terlalu cepat."

"Kami harus terlebih dahulu yakin bahwa semuanya akan dilakukan dengan aman. Itu supaya tak ada gelombang kedua dari virus ini."

2 dari 2 halaman

Tunggu Persetujuan Pemerintah

Tunggu Persetujuan Pemerintah

Stop virus Corona (c) AP Photo

Rencananya, para pemain La Liga dan semua yang terlibat akan dites kesehatan pada 28 dan 29 April 2020. Tes ini akan diulang setiap tiga atau empat hari.

Namun, Spanyol saat ini masih lockdown. Pasalnya, angka kematian akibat virus Corona di sana sudah mencapai 22.000 jiwa.

Jika Pemerintah tidak mengizinkan, mengingat risikonya masih terlalu besar, maka wacana La Liga itu tidak bakal bisa dilaksanakan.

Sumber: AFP