Harap Nacho Bertahan, Marcelo Ingin Pensiun di Madrid

Harap Nacho Bertahan, Marcelo Ingin Pensiun di Madrid
Marcelo (c) Real Madrid
- berharap Real Madrid akan terus mempertahankan Nacho Fernandez di dalam tim musim depan.


Bek muda asal Spanyol itu kabarnya akan dilepas ke AS Roma di musim panas. Namun Marcelo, yang mengaku sudah mengenal sang pemain sejak di Castilla, merasa bahwa Nacho masih layak mendapat kesempatan membuktikan kemampuannya di Bernabeu.


"Saya sudah mengenal Nacho sejak di Castilla, ketika ia datang ke kami, saya sangat mengenalnya," tutur Marcelo pada ESPN.


"Tentu saja, semua orang ingin menit bermain. Saya ingin Nacho bertahan, tim ingin dia bertahan, ia sangat penting untuk kami dalam pertandingan dan juga di sesi latihan."


"Sejak saya bergabung dengan Real Madrid, saya selalu diajarkan untuk bertarung bagi tim. Saya berharap bisa bertahan di sini untuk waktu yang lama, meninggalkan warisan saya di tim. Pergi? Hanya jika Madrid membuang saya. Saya ingin bertahan di Madrid, saya ingin terus hidup di Madrid." [initial]



 (bolagl/rer)