Guardiola Doakan Messi Cepat Sembuh

Guardiola Doakan Messi Cepat Sembuh
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Josep Guardiola mengaku sedih mendengar Lionel Messi cedera dan mendoakannya agar bisa cepat pulih.

Superstar asal Argentina itu mengalami cedera saat Barcelona bertanding lawan Las Palmas akhir pekan kemarin. Messi mengalami benturan dengan salah satu pemain lawan ketika berusaha menendang bola.

Messi mengalami cidera pada ligamen lutut kirinya. Ia diprediksi bakal absen tujuh hingga delapan pekan. Guardiola pun mengaku ikut bersedih atas cedera yang dialami mantan anak asuhnya tersebut. Ia juga mendoakan La Pulga agar lekas pulih.

"Saya harap ia bisa kembali merumput secepat mungkin. Saya tak suka sama sekali mendengar kabar tentang cederanya itu," ujar Guardiola seperti dilansir Soccerway.

"Saya tahu ia adalah salah satu pemain yang selalu ingin bermain. Sangat disayangkan sekali ia tak bisa bermain untuk tujuh atau delapan pekan ke depan," tandasnya. [initial]

 (sw/dim)