
Bola.net - - Antoine Griezmann mengaku ia tidak terlalu optimis dalam menatap peluangnya untuk meraih trofi Ballon d'Or di akhir tahun ini, karena harus menghadapi dua pesaing berat, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Griezmann sendiri banyak dijagokan untuk memenangkan trofi pemain terbaik dunia karena performa individunya musim lalu, yang sukses membawa Atletico Madrid masuk final Liga Champion dan Prancis hingga ke final Euro 2016.
Namun demikian Griezmann mengatakan bahwa Ronaldo dan Messi akan jadi penghalang terbesarnya untuk meraih trofi pemain terbaik.
"Saya memang menjalani musim yang hebat, namun ada dua alien yang kemampuannya sulit untuk dijelaskan. Saya tidak ada di level mereka berdua dan tidak akan ada pernah yang bisa seperti mereka," tutur Griezmann pada L'Equipe.
Griezmann mengaku kecewa usai timnya kalah di dua final yang ia mainkan musim lalu, namun itu takkan menghalanginya untuk terus bekerja keras.
"Kami harus memenangkan trofi untuk melupakan itu. Apa yang saya alami sebelum dua partai final itu memang luar biasa. Ketika anda bangun di pagi hari, ada sesuatu yang unik. Hal itu membuat saya ingin terus bekerja keras untuk memberikan segalanya dan meraih trofi di masa mendatang."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 10 November 2016 22:32
-
Liga Eropa Lain 10 November 2016 21:53
-
Liga Italia 10 November 2016 20:05
-
Liga Spanyol 10 November 2016 18:17
-
Liga Inggris 10 November 2016 16:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...