Granero: Kalahkan Barca Bukan Kebetulan

Granero: Kalahkan Barca Bukan Kebetulan
Esteban Granero. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Real Sociedad, Esteban Granero, menyebut bahwa kemenangan timnya atas klub-klub besar seperti Real Madrid, Atletico Madrid, dan terakhir, Barcelona, bukan merupakan suatu kebetulan.

Real Sociedad baru saja menang 1-0 atas Barcelona dalam laga lanjutan La Liga di Anoeta (05/1), lewat gol bunuh diri yang dicetak oleh Jordi Alba.

"Hal tersebut bukan kebetulan. Pertandingan melawan tim besar selalu terasa istimewa. Untuk mengalahkan Barcelona, anda harus melakukan semuanya dengan benar," tutur Granero menurut laporan Mundo Deportivo.

"Saya pikir itulah yang kami lakukan hari ini, terutama dengan etos kerja dan semangat tim yang membuat kami bisa meraih tiga angka dari tim seperti Barcelona," pungkasnya. [initial]

 (md/rer)