Godin Bantah Sengaja Ingin Cederai Messi

Godin Bantah Sengaja Ingin Cederai Messi
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Beberapa waktu lalu beredar video yang memperlihatkan adanya isyarat dari bek Atletico Madrid, Diego Godin kepada rekan setimnya untuk mencederai bintang Barcelona FC, Lionel Messi.

Namun pemain asal Uruguay itu membantah ingin mencederai La Pulga yang sebelumnya memang merasakan sakit pada lutut kirinya tersebut.

"Itu merupakan isyarat biasa dalam sepakbola. Mereka yang bermain akan mengerti artinya. Saya melihat dia (Messi) menyentuh area itu dan saya mengingatkan rekan saya untuk memperketat penjagaan. Tak ada kedengkian sama sekali." ujar Godin.

Godin menambahkan bahwa ia masuk ke lapangan dengan tak ada niat untuk mencederai lawan dan menyebut timnya harus melakukan hal apapun untuk memenangi laga.



"Di Atletico, kami membawa bola seperti layaknya itu bola terakhir kami. Hal itulah yang membuat kami memenangi gelar. Jelas tak ada sikap tidak menghormati Messi." tukasnya. [initial]

 (mrc/pra)