Gawang Madrid Selalu Perawan di Babak Pertama

Gawang Madrid Selalu Perawan di Babak Pertama
Rafael Benitez (c) AFP
- Real Madrid menang 3-1 melawan tuan rumah Celta Vigo pada jornada 9 La Liga 2015/16, Sabtu (24/10). Satu-satunya gol Celta dicetak oleh pada menit 85.


Dengan begitu, berarti Madrid sudah melalui semua pertandingan di semua ajang musim ini tanpa pernah kebobolan di babak pertama. Di ke-12 pertandingan yang telah mereka mainkan di La Liga dan Liga Champions sejauh ini, gawang pasukan Rafael Benitez selalu perawan di 45 menit awal.



Di La Liga 2015/16 sejauh ini, Madrid bahkan jadi satu-satunya tim yang belum tersentuh kekalahan. Madrid sudah mencetak 21 gol dan hanya kebobolan tiga.


Madrid pun untuk sementara memimpin klasemen dengan perolehan 21 angka. Mereka unggul atas Celta (18) dan Barcelona (18). [initial]


 (opta/gia)