
Bola.net - Winger Real Madrid, Gareth Bale diberitakan mengambil keputusan terkait masa depannya. Ia resmi menolak tawaran besar untuk pindah ke Tiongkok pada musim panas ini.
Sepanjang musim panas ini, beredar rumor bahwa Gareth Bale akan dijual oleh Real Madrid. Sang winger diberitakan tidak masuk dalam rencana Zinedine Zidane sehingga ia dipersilahkan mencari klub baru di musim panas ini.
Sejumlah klub diberitakan tertarik untuk memboyong Bale dari Santiago Bernabeu. Salah satunya adalah klub asal Tiongkok yang identitasnya dirahasiakan.
Advertisement
Klub asal Tiongkok itu berani menebus klausul rilis sang winger yang berada di angka 120 juta Euro. Tidak hanya itu mereka juga menawarkan gaji selangit untuk Bale, di mana sang winger akan mendapatkan sekitar 1,2 juta pounds di Tiongkok.
Namun Marca mengklaim bahwa Bale tidak tertarik dengan tawaran tersebut. Ia menolak tawaran besar dari klub Tiongkok tersebut.
Ada beberapa alasan mengapa Bale tidak tertarik untuk pindah ke Tiongkok. Ia merasa bahwa dirinya masih cukup prima untuk bermain di liga-liga terbaik dunia, sehingga ia belum melihat dirinya bermain di Tiongkok musim depan.
Bale juga diberitakan tidak tergoda gaji besar yang ditawarkan klub Tiongkok tersebut. Untuk itulah ia menolak pindah di musim panas ini.
Simak Situasi Bale selengkapnya di bawah ini.
Ingin Bertahan
Meski digosipkan bakal dijual pada musim panas ini, Bale sudah menegaskan bahwa ia tidak tertarik untuk pindah klub di musim panas ini.
Melalui sang agen, Bale menyatakan bahwa ia menghormati sisa tiga tahun kontraknya di Madrid. Untuk itu ia masih akan memperkuat Los Blancos musim depan.
Bale berencana untuk bekerja keras di sesi pra musim Madrid agar ia merebut hati sang pelatih agar ia mendapatkan jam bermain musim depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 9 Juli 2019 21:53
-
Liga Spanyol 9 Juli 2019 20:00
-
Liga Spanyol 9 Juli 2019 17:40
-
Liga Inggris 9 Juli 2019 17:20
-
Liga Inggris 9 Juli 2019 15:20
Mau Paul Pogba, Real Madrid Diminta Serahkan Vinicius Junior
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...