Gameiro Senang Dikaitkan Barcelona

Gameiro Senang Dikaitkan Barcelona
Kevin Gameiro. (c) AFP
- Striker , Kevin Gameiro, mengaku amat senang dengan kabar yang mengaitkannya dengan .


Gamiero belum lama ini memang kerap disebut akan pindah ke Barcelona, yang berniat menjadikannya sebagai pelapis Luis Suarez.


Kevin Gameiro.Kevin Gameiro.


"Barca? Itu memang menyenangkan. Menarik," tutur Gameiro sambil tersenyum, menurut laporan Telefoot 1.


"Saya merasa bangga jika ada klub besar yang tertarik pada permainan saya."


Gameiro sendiri tengah bersiap untuk membela Sevilla di laga final Europa League, yang bakal mempertemukan mereka dengan Liverpool di Swiss akhir bulan nanti.


Barcelona sendiri tengah terpisah satu kemenangan lagi dari gelar juara La Liga musim ini, usai mereka sukses menang atas Espanyol pekan lalu dan terus menjaga jarak satu angka dengan Real Madrid yang ada di posisi dua klasemen sementara. [initial]


 (tele/rer)