Gagal Rayu Bellerin, Barca Lirik Fagner

Gagal Rayu Bellerin, Barca Lirik Fagner
Hector Bellerin (c) AFP
- Barcelona telah mencoba membujuk bek Arsenal Hector Bellerin untuk gabung dengan mereka. Ketika peluang mendapatkannya menjadi sulit, Barca kemudian melirik pemain Corinthians, Fagner.


Bellerin merupakan pemain jebolan akademi La Masia yang bergabung dengan The Gunners pada tahun 2011. Ia mulai bermain baik sebagai bek kanan menggantikan peran Mathieu Debuchy.


Barcelona tertarik memulangkan pemain 20 tahun tersebut ke Camp Nou. Namun demikian, Bellerin pernah menyatakan sumpah setia kepada Arsenal dan tak ingin kembali ke Barca.


"Saya telah meninggalkan Barca dan tak pernah menengok ke belakang. Saya fokus di London dan Arsenal, dan saya sangat senang di sana," kata Bellerin.


Sementara itu, Barca tengah membutuhkan bek kanan sebagai pengganti Dani Alves. Tapi sayangnya, upaya mendapatkan Bellerin sulit terwujud. Oleh karena itu, menurut Globoesporte, Barca  kini mengejar pemain 26 tahun milik Corinthians, Fagner.


Kontrak Alves di Barca masih menyisakan hingga 2017 setelah memperpanjang kontrak pada musim panas lalu. Namun ia diprediksi akan hengkang dalam waktu dekat setelah mendapat tawaran menarik dari klub Tiongkok. [initial]

 (ges/shd)